Pada hari Kamis, 18 Oktober 2023, Kedutaan Besar Republik Indonesia telah mendapatkan kunjungan dari LLDIKTI Wilayah 5 dan APTISI Yogyakarta. Kunjungan delegasi ini dipimpin oleh Kepala LLDIKTI Wilayah 5 Yogyakarta, Prof. drh. Aris Junaidi, Ph.D., beserta para jajaran pimpinan PTS yang hadir dari perwakilan 12 perguruan tinggi. Kunjungan tersebut diterima langsung oleh Atase Pendidikan dan Kebudayaan, Achmad Wicaksono, bertempat di Ruang Ahmad Yani.

Dalam kunjungan ini, LLDIKTI Wilayah 5 Yogyakarta (LLDIKTI Wilayah V) menyampaikan paparan terkait tujuan kunjungan tersebut, yakni untuk memperkenalkan profil dan program-program yang ditawarkan oleh APTISI Yogyakarta,  agar perguruan tinggi di Indonesia khususnya di wilayah Yogyakarta dapat lebih dikenal di Thailand. Selain itu juga untuk memperkenalkan kebijakan dan program Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi yang mendukung kerjasama luar negeri, seperti kegiatan Scheme for Academic Mobility and Exchange (SAME), World Class Professor, Emancipated Learning – Emancipated Campus (Merdeka Belajar Kampus Merdeka), dan program beasiswa seperti Program Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) dan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP). Selain itu, tujuan kunjungan LLDIKTI Wilayah 5 Yogyakarta ke Thailand juga untuk memperluas jaringan kerjasama antara perguruan tinggi swasta di Yogyakarta dengan perguruan tinggi di Thailand, antara lain Rangsit University, Rajamangala University of Technology Krung Thep, Mahidol University dan Kasem Bundit University. Kerjasama ini diharapkan dapat dituangkan dalam bentuk MoU yang mencakup di beberapa bidang antara lain: pertukaran mahasiswa, pertukaran dosen, penelitian bersama dan kurikulum bersama, yang juga bertujuan untuk mendukung internasionalisasi program studi, dan mendukung peningkatan Indikator Kinerja Utama (IKU) Perguruan Tinggi swasta di Yogyakarta.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *