Kunjungan Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta

Pada hari Selasa, 2 Juli 2019, Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Bangkok menerima kunjungan dari 27 orang yang merupakan perwakilan dari Visitasi Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta . Kegiatan ini dibuka dengan sambutan oleh Atase Pendidikan dan Kebudayaan, Prof. Dr. Mustari, M. Pd. Yang kemudian dilanjutkan dengan perkenalan singkat oleh  Dr. Erna Hernawati, Ak, CPMA, CA selaku rektor dari Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta. Turut hadir juga Wakil Rektor, Dekan, Kepala Lembaga penelitian, Kepala lembaga pembelajaran dan penjaminan mutu, serta beberapa perwakilan dosen dan anggota senat.

Dr. Erna Hernawati, Ak, CPMA, CA, memaparkan bahwa Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta sudah membuka program studi baru yang sesuai dengan kebutuhan dunia industri, dan juga sudah terakreditasi 9 Instrumen yang sebelumnya hanya 7 instrumen oleh BAN-PT. Melalui visitasi ini,beliau berharap bahwa pihak KBRI dapat memfasilitasi pihak Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta khususnya mahasiswa agar dapat memperoleh pengalaman dalam bidang pendidikan. Salah satu contohnya adalah program magang untuk mahasiswa. Selain itu, beliau juga menyampaikan bahwa pihak Universitas akan menanti kunjungan dari Prof. Dr. Mustari, M. Pd di Universitas pembangunan Nasional Veteran Jakarta.

Setelah Prof. Dr. Mustari, M. Pd memaparkan beberapa hal tentang KBRI Bangkok dan sebagian pengetahuan tentang Thailand, kegiatan ini kemudian dilanjutkan dengan proses diskusi antara Atase Pendidikan dan Kebudayaan dengan Jajaran fungsionaris Universitas Pembangunan Veteran Jakarta. Para dosen terlihat sangat antusias menanyakan hal-hal terkait Universitas di Indonesia yang telah melakukan kerjasama dengan Universitas di Thailand, seputar pendidikan Pascasarjana di Thailand, Program pertukaran dosen dan perlindungan hukum utnuk warganegara Indonesia di Thailand . Setelah menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diutarakan oleh partisipan, Prof. Dr. Mustari, M. Pd mengakhiri proses diskusi dengan penyerahan cindera mata dan juga foto bersama.

Prof. Mustari menyambut baik kunjungan Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta  pada hari ini dan menyampaikan harapan agar Universitas ini dapat berkembang semakin pesat kedepannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *